Rabu, 15 Oktober 2014

mapping teori antropologi

KAJIAN MAKAM TOLOBALI DENGAN MAPPING TEORI

BAB I   PENDAHULUAN
A.     LATAR BELAKANG
Tiga wujud kebudayaan Dalam ilmu antropologi terdapat yaitu ide, aktivitas dan artefak. Wujud artefak kebudayaan sangat erat hubungannya dengan dunia kesenian. Artefak kebudayaan manusia pada masing-masing era atau periode tentu berbeda-beda. Kebudayaan manusia pada masa prasejarah menghasilkan karya seni di dinding-dinding gua, kebudayaan manusia pada periode Hindu-Budha menghasilkan candi dan ornamennya, kebudayaan Islam adalah Makam dan ornamennya dan sampai pada masa modern yang menghasilkan karya-karya seni lukis kanfas.
Dalam beberapa artefak kebudayaaan tersebut, Penulis ingin mengkaji mengenai artefak pada masa kebudayaan Islam yaitu mengenai makam dan ornamennya pada khususnya yang terdapat pada makam Sultan Bima di Tolobali. Dari sisi wujud kebudayaan, artefak tersebut merupakan bukti otentik dari idea dengan sistem kepercayaan masyarakat Bima pada masa itu. Makam Sultan atau Raja dengan makam masyarakat biasa sangat berbeda dalam bentuk maupun struktur serta hiasan-hiasan atau ornamen yang diterapkan dalam makamnya. 
Dalam mengkaji permasalah yang berkaitan dengan artefak seni ini, terlebih dahulu harus mengetahui dasar-dasar teori untuk mengkaji obyek permasalahan tersebut, sehingga bisa mengetahui lebih banyak tentang satu obyek penelitian tersebut dari berbagai sisi teori. Kajian dengan mapping teori berfungsi melihat obyek penelitian tersebut dari berbagai sisi. Satu obyek penelitian yaitu makam dan ornamennya dikaji dengan beberapa teori dan kemudian mengetahui hasil kajian obyek penelitian tersebut dari berbagai sisi sesuai dengan teori yang dikaji.
Untuk memperoleh hasil kajian mengenai makam dan ornamennya ini, maka akan dikaji dengan menggunakan beberapa sudut pandang teori yaitu teori mimetic yang dikemukakan oleh Plato dan Aristoteles, teori ekspresi yang dikemukakan oleh Suzanne K. Langer, teori obyektif (bentuk dan struktur) oleh Levi Strauss dan teori pragmatis (structural-fungsional) oleh Talcott Parson.
        

B.     RUMUSAN MASALAH
Dalam penulisan ini, penulis ingin mengkaji
Bagaimanakah makam beserta ornamennya tersebut  dikaji dengan teori mimesis, ekspresi, obyektif dan pragmatis?, bagaimana hubungan keempat teori tersebut yang tercermin dari makam beserta ornamennya?.  

C.     TUJUAN
Hal yang menjadi tujuan pengkajian ini adalah Untuk menjelaskan secara deskriptif mengenai artefak makam dan ornamen sultan ini dengan pendekatan teori mimesis, ekspresi, obyektif dan pragmatis sehingga bisa mengetahui berbagai sisi dari makam tersebut.

BAB II   PEMBAHASAN
A.    FENOMENA KEBUDAYAAN
Makam tua Tolobali merupakan artefak dari kebudayaan Islam di Bima. Kompleks Makam tua tolobali adalah makam Sultan Bima dan Ulama yang berpengaruh pada masa Kesultanan Bima. Sultan dan ulama yang dimakamkan pada kompleks makam tersebut adalah a). Makam Sultan  Abil Khair Sirajudin / I Ambela (Raja Bima Ke II, 1640- 1682 M),  meninggal pada tanggal 17 Rajab 1091 H (22 Juli 1682 M), b). Sultan Nuruddin Abubakar Ali Syah/ Mapparabung Nuruddin Daeng Matalli Karaeng Panarageng  (Raja Bima Ke III, 1682-1687), c). Syekh Umar Al Bantami / Syekh Umar Al Bamaksum (Ulama keturunan Arab yang telah lama menetap di Banten) dan d). Makam Sultan Jamaluddin / Alasa Djamaluddin Ma Wa’a Romo (Raja Bima ke IV, 1687-1696).
Makam-makam sultan dan ulama tersebut dibuat megah dan dipadukan dengan ornamen yang indah, sehingga membedakannya dengan makam-makam disekitarnya. Penulis mengambil makam sultan nuruddin sebagai sampelnya. Struktur makam tersebut, terdiri dari cungkup (kubah, dinding, pintu dan pilar), dan nisan. Pintu cungkup makam berada disebelah selatan dan dibuat sempit sehingga kita harus tunduk ketika ingin masuk berziarah. Nisan makam berbentuk gada dengan segi delapan. Berikut foto dan gambar ilustrasi makam 





Gambar 1 : Foto cungkup makam




Gambar 2: Gambar ilustrasi cungkup makam tampak depan dan atas







                
Gambar 3: Foto dan gambar ilustrasi nisan tampak depan dan atas


Gambar 4: Observasi


Bagian makam tidak diterapkan ornamen yang menggambarkan hewan dan manusia atau mahkluk hidup, yang ada adalah Ornamen-ornamen geometris dan floral (tumbuh-tumbuhan) yang sudah digubah dan distilir bahkan sudah dipadukan keduanya sehingga tidak menyerupai bentuk asli dari tumbuh-tumbuhan. Penerapan ornamen terdapat pada nisan dan pada cungkup makam. Pada bagian cungkup itu sendiri diterapkan ornamen pada bagian puncak cungkup, dinding, pilar dan pintu.

B.     KEBUDAYAAN HUBUNGAN DENGAN TEORI MIMESIS
1. Plato
Menurut pandangan Plato, mimesis merupakan tiruan dari alam. Begitupun dengan seni, seorang seniman hanya bisa meniru apa yang ada di sekelilingnya. Wujud yang sebenarnya adalah ada pada alam ide. Dia memberikan contoh mengenai  seorang seniman dengan pembuat kursi. Seniman hanya bisa melukiskan kursi tapi tidak bisa membuat kursi, sehingga dia pun menganggap rendah seniman. Seni hanyalah sebagai tiruan dan yang indah itu ada dalam alam ide.   
2. Aristoteles
Menurut pandangan aristoteles, mimesis adalah tiruan terhadap alam, dia memandang bahwa, dalam meniru haruslah melakukan perenungan tentang kompleksitas dari kenyataan alam tersebut. Dia memandang ada dua hal penting dalam meniru yaitu meniru bentuk dan wujud visual dari alam yang diekspresikan dengan menggambar dan diwujudkan dengan ekspresi nyanyian atau bunyi.
C.     TEORI EKSPRESI
Suzanne K. Langer memandang bahwa ekspresi merupakan penciptaan wujud dengan berbagai symbol-simbol. Prinsip karya seni dengan konsepnya yang disebut sebagai living form dan ekspressive (Hadi, 2006: 54). Kesimpulan dari pernyataan tersebut bahwa dalam wujud symbol, ekspresi merupakan bentuk yang utuh yang bukan hanya memberi makna tetapi juga memberi pesan.

D.    TEORI OBYEKTIF (Bentuk dan Struktur)
Levi Strauss
Dalam pendekatan antropologi melalui teori Levi Strauss terdapat beberapa hal yang menjadi dasar dari teori strukturalisnya (Heddy, 2009: 61-63). Hal-hal tersebut adalah
1.      Upacara-upacara, system-sistem kekerabatan dan perkawinan, pola tempat tinggal, pakaian dan sebagainya, secara formal semuanya dapat dikatakan sebagai bahasa-bahasa
2.      Dalam diri setiap manusia terdapat kemampuan dasar yang diwariskan secara genetis oleh keluarganya sehingga kemampuan ini ada pada semua manusia yang normal yaitu menyususun suatu struktur, atau menempelkan suatu struktur tertentu pada gejala-gejala yang dihadapi oleh dirinya.
3.      Relasi-relasi suatu fenomena budaya dengan fenomena-fenomena yang lain pada titik waktu tertentu inilah yang menentukan makna fenomena tersebut.
4.      Relasi-relasi yang ada pada struktur dalam dapat disederhanakan lagi menjadi oposisi berpasangan.

E.     TEORI PRAGMATIS ( Structural-Fungsional)
Talcott Parson
Pemikiran Talcott Parson sangat dipengaruhi oleh Durkheim.Durkheim memandang bahwa masyarakat sebagai system (http://id.wikipedia.org/). Masyarakat adalah kesatuan dari bagian-bagian yang berbeda. Bagian-bagian dari sistem tersebut mempunyai fungsi masing – masing yang membuat sistem menjadi seimbang. Bagian tersebut saling interdependensi satu sama lain dan fungsional, sehingga jika ada yang tidak berfungsi maka akan merusak keseimbangan sistem. Pemikiran inilah yang menjadi sumbangsih Durkheim dalam teori Parsons dan Merton mengenai struktural fungsional.
Talcott Parson membagi empat fungsi primer yang dapat dirangkaikan dengan system hidup yaitu adaptasi, system kepribadian memenuhi kebutuhan pencapaian tujuan, integrasi dan mempertahankan pol-pola dalam system. Adaptasi sebagai wujud kongkritnya adalah ilmu pengetahuan. Pencapaian tujuan sebagai wujud kongkritnya adalah perbuatan ekspresif dalam karya seni dan komunikasi simbolik. Integrasi sebagai wujud ketentuan norma dan etika yang berlaku. Pola dan system sebagai wujud kongkritnya adalah dasar dan inti perilaku keagamaan (Hadi, 2006: 52).
F.      MAPPING TEORI TERHADAP FENOMENA KEBUDAYAAN
Tahapan ini merupakan tahap  mengkaji fenomena kebudayaan lewat teori-teori yang dipaparkan sebelumnya yaitu teori mimesis, teori ekspresif, teori obyektif dan teori pragmatis.
Dalam kajian makam ini, jika dikaitkan dengan teori mimesis maka ornamen tadi merupakan tiruan dari bentuk visual tumbuhan dari alam yang diwujudkan dengan ukiran. Tiruan tersebut adalah bagian-bagian dari tumbuhan seperti bunga, tumbuhan yang merambat dan pucuk rebung yang diukir dengan kreasi masyarakat pada saat itu.  
Ornamen hadir ditengah kehidupan masyarakat sebagai media ungkapan perasaan yang diwujudkan dalam bentuk visual yang proses penciptaannya tidak terlepas dari pengaruh-pengaruh lingkungan. Dalam ornamen itu terdapat pula makna simbolik tertentu menurut apa yang berlaku sah secara konvensional di lingkungan masyarakat pendukung (Soegeng Toekio M, 1987: 9). Ornamen sebagai kajian teori ekspresi merupakan kreasi manusia dalam menggambarkan system kebudayaan yang ada pada saat itu, dalam teori ekspresi ini ornamen yang diukir pada makam tersebut merupakan symbol yang memberikan makna dan pesan kepada masyarakat Bima. Sebagai contoh motif bunga samobo (sekuntum bunga) sebagai ekspresi yang menyimbolkan  kepercayaan yang satu terhadap tuhan. Motif Kakando (rebung) sebagai wujud ekspresi hubungan antara manusia dengan sang pencipta. Motif Pado Waji (belah ketupat) sebagai wujud ekspresi kepercayaan masyarakat bima bahwa manusia  mengaku kebesaran tuhan yang menyelimuti alam semesta ini dan juga mengaku kebesaran sultan sebagai pemimpin dibumi (ulil amri).
Teori obyektif dalam fenomena kebudayaan yang berkaitan dengan kemampuan manusia untuk menyusun dan membuat relasi antara kebudayaan yang baru dengan yang lain seperti yang dipaparkan oleh levi strauss adalah tercermin dari motif tumbuhan yang terdapat pada makam tersebut yang lebih kepada kemampuan ide masyarakat dengan memberikan makna pada bentuk struktur makam serta ornamen makam lewat ekspresi kreasi pembuatan bentuk struktur makam dan ornamennya, sehingga makna tersebut berlaku pada masyarakat bima. Selain itu adalah kemampuan alamiah manusia untuk memilih obyek yang ada disekitarnya yang mempunyai sifat yang sama dengan apa yang ingin dia ungkapkan, serta  kemampuan masyarakat Bima menstilirisasi atau menggubah bentuk asli dari bentuk floral sehingga tidak meyerupai bentuk floral pada aslinya dan kemampuannya memadukan bentuk geometris dengan bentuk floral.
Makam pada umumnya berfungsi sebagai tempat menguburkan manusia sesuai dengan aturan agama islam. Jika fenomena kebudayaan ini dikaitkan dengan teori pragmatis, maka pendekatannya lebih kepada empat system hidup yang dipaparkan oleh Talcott Parson sebelumnya yaitu
1.      Adaptasi sebagai wujud kongkritnya adalah ilmu pengetahuan, maka dalam kaitannya dengan makam beserta ornamennya adalah sikap adaptasi terhadap kebudayaan Islam yang berpengaruh pada saat itu, sehingga bentuk-bentuk ornamen digubah dan di stilir karena dalam ajaran islam tidak diperbolehkan menggambar atau membentuk makhluk hidup.
2.      Pencapaian tujuan yang wujudnya adalah perbuatan ekspresif dalam karya seni dan komunikasi simbolik terdapat pada makna bentuk struktur makam dan oranmennya yang memberikan pesan makna lewat alasan pintu cungkup makam dibuat pada bagian selatan dan sempit, serta makna oranamen-ornamennya.
3.      Integrasi sebagai wujud ketentuan norma dan etika yang berlaku, terdapat pada norma masyarakat bima dalam memperlakukan rajanya sebagai pemimpin dan pelindung dalam kehidupannya, dengan membuat makam dengan struktur yang sangat mencerminkan norma masyarakat Bima. Mulai dari bentuk struktur makam yang megah dan dihiasi banyak ornamen sebagai symbol keagungan masyarakat terhadap sultannya.  Serta alasan mengapa pintu makam itu dibuat pada bagian selatan tepat bagian kaki makam dan dibuat sempit, itu mencerminkan sebagai nilai kesopanan masyarakat Bima yaitu ketundukan dan kepatuhan masyarakat bima terhadap sultan. Pintu yang dibuat pada bagian selatan agar ketika sesorang masuk dalam cungkup makam, diposisikan berhadapan dengan sultan.  Pintu yang sempit difungsikan agar kita menunduk ketika masuk didalamnya (Ketika harus bertemu dan berhadapan dengan seorang sultan, harus menghormatinya dengan membungkuk tepat didepannya).
4.      Pola dan system sebagai wujud kongkritnya adalah dasar dan inti perilaku keagamaan terdapat pada fungsi utama dari makam itu sendiri sebagai tempat mengubur manusia sesuai dengan ketentuan yang ada pada ajaran agama Islam, dan pada pengambilan obyek tumbuh-tumbuhan serta bentuk-bentuk geometris dalam pembuatan ornamen, distilir sedemikian rupa agar tidak menyerupai bentuk aslinya, karena islam melarang penggambaran atau membuat bentuk yang menyerupai makhluk hidup.

BAB III   KESIMPULAN
            Kajian mengenai makam dan ornamen dengan beberapa teori memperkaya pandangan terhadap makam dan ornamennya khususnya pada makam Sultan Bima. Hasil kajian dengan teori-teori ini mengungkap bahwa ornamen yang ada dalam makam tersebut adalah merupakan tiruan dari alam yang dikspresikan melalui ukiran terhadap cungkup maupun nisan makam dengan makna dan pesan, dari makna dan pesan tersebut memberikan pengetahuan mengenai kemampuan masyarakat bima dalam mengungkapkan pesan maupun makna lewat bentuk struktur makam dan ornamen yang diterapkan. Dari ide-ide pemberian makna, bisa diketahui mengenai noma-norma yang berlaku pada masyarakat bima, bagaimana cara memperlakukan raja dan bagaimana system kepercayaan masyarakat pada saat.
Mapping teori tadi menghasilkan pandangan bahwa ornamen-ornamen yang diterapkan pada makam kesultanan bima adalah merupakan tiruan dari alam yaitu bunga samobo (sekuntum bunga) dan kakando (rebung). Sikap ekspresif masyarakat bima dalam membuat ornamen-ornamen tersebut sebagai symbol untuk memaparkan makna dan pesan. Sekuntum bunga dimaknai sebagai kepercayaan terhadap keesaan tuhan, rebung dimaknai sebagai hubungan manusia dengan tuhan, belah ketupat dimaknai sebagai pengakuan diri terhadap kekuasaan tuhan dan kekusaan sultan sebagai pemimpinnya.
Sikap kemampuan manusia dalam membentuk kebudayaan adalah dari kemapuan masyarakat bima membuat bentuk dan struktur makam dengan berbagai makna dan memilih obyek-obyek sekitarnya untuk mengungkapkan pesan makna tadi, sehingga makna tersebut berlaku bagi masyarakat bima. Structural fungsional untuk mengetahui adaptasi masyarakat bima dalam menstilir bentuk asli bunga dalam adaptasinya terhadap agama islam yang melarang penggambaran makhluk hidup. Tujuan komunikasi yang dibangun adalah terdapat pada makna-makna motif serta bentuk struktur makam. Integrasi dicerminkan mengenai norma dan adat masyarakat bima dalam menghormati seorang raja yaitu dengan pembuatan makam yang megah, dan sikap menunduk ketika bertemu dengannya sebagai norma, sikap dan cara masyarakat bima ketika bertemu dan berhadapan dengan seorang sultan. Serta pola dan system agama pada masyarakat bima dengan menggunakan motif yang digubah dan distilir untuk penerapan ornamennya sehingga motif-motif yang diterapkan tidak mencerminkan makhluk hidup seutuhnya.






Daftar pustaka
Ahimsa, Heddy Schari. 2005. Strukturalisme Levi-Straussdalam Mitos dan Sastra. Yogyakarta: Kapel Press
Hadi, Y. Sumandiyo. 2006. Seni dalam Ritual Agama.Yogyakarta: Pustaka
Toekio, Soegeng M. 1987. Mengenal Ragam Hias Indonesia. Bandung : Angkasa




                   


Tidak ada komentar:

Posting Komentar